Tingkat-peminat-smartphone

Tingkat Peminat Smartphone Indonesia

www.3fif.com– Tidak dapat dipungkiri bahwa smartphone merupakan alat komunikasi yang sangat penting bagi kehidupan masyarakat Indonesia. Bahkan Tingkat Peminat Smartphone Indonesia ini sangatlah besar yaitu 89%. Dikarenakan untuk kehidupan seperti sekarang yang selalu menggunakan model digital dan hal tersebut sangat praktis untuk digunakan dibandingkan dengan alat komunikasi lainnya. Seringkali kita kira bahwa Smartphone hanya berfungsi sebagai alat pertukaran informasi, tidak hanya itu Smartphone berfungsi  sebagai alat penyimpanan data, alat pembelajaran online dan lain-lain.

Penjelasan Mengenai Tingkat Peminat Smartphone

Dengan Tingkat Peminat Smartphone Indonesia yang kian meningkat, maka dari itu banyak perusahaan teknologi komunikasi yang bersaing dengan merilis berbagai produk yang dilengkapi berbagai fitur menarik untuk menarik perhatian konsumen. Berikut daftar Tingkat peminat smartphone di Indonesia yang paling diminati di berbagai kalangan.

1. SAMSUNG

Dengan market share sebanyak 21% menduduki posisi pertama sebagai merek smartphone yang paling diminati di  Indonesia. Dengan berbagai produk yang ditawarkan, Samsung menjadi perusahaan yang digandrungi oleh masyarakat Indonesia. Banyaknya segmen konsumen yang diincar, kualitas produk yang bagus, service center yang tersebar di banyak kota, dan dukungan sistem operasi berkelanjutan membuat banyak konsumen menyukainya.

2. APPLE

Dengan market share sebanyak 17% menduduki posisi kedua dengan produk yang ditawarkan dengan fitur yang memudahkan masyarakat Indonesia dalam aktivitas sehari-hari.Produk iphone dari Apple selalu dinanti di akhir tahun. Sesuai dengan kebiasaan Apple yang meluncurkan varian terbaru iphone setiap akhir tahun. Kebanyakan konsumen di dunia selalu menanti fitur baru apa yang dimiliki seri iphone terbaru.

3. Xiaomi

dengan market share sebanyak 14% di posisi ketiga yang banyak digandrungi masyarakat Indonesia. Merek Hp ini sudah tidak asing lagi sebagai salah satu merek smartphone di Indonesia. Dengan kualitas produk, dukungan sistem operasi, dan service Centre yang tersebar di banyak tempat membuat orang menyukai produk Xiaomi.

4. OPPO

Dengan market share sebanyak 10% di posisi keempat yang disukai banyak masyarakat Indonesia. Merek ini telah dikenal oleh banyak orang karena produk yang bervariasi. OPPO sudah ber transformasi dari Hp yang bagus buat selfie, jadi Hp yang bagus untuk fotografi. Dulu memang OPPO lebih fokus mengembangkan kamera depan. Namun kini, kualitas kamera belakang yang jadi perhatian. Resolusi tinggi dan fitur kamera menarik jadi alasan kenapa banyak orang Indonesia menyukai nya. 

5. VIVO

Dengan market share 9% di posisi kelima yang menawarkan banyak produk smartphone untuk masyarakat indonesia. Spesifikasi kamera yang canggih jadi ciri khas vivo. Yang terbaru dari Vivo mereka bekerjasama dengan ZEISS untuk menghadirkan kamera Hp paling inovatif dan terbaik untuk fotografi. Inilah beberapa Tingkat Peminat Smartphone Indonesia.